Search

Learn to Write Everything

Category

Bebas

Installasi DNS dan Webserver di Ubuntu


Membangun DNS dan Webserver

Install ubuntu dengan mengikuti langkah biasanya dan setting hostname server anda menjadi

ns

sehingga pada saat login shell anda akan menjadi seperti

user@ns$

PRE KONFIGURASI

IP ADDRESS SERVER

ns.sekolah.sch.id = 200.100.50.20/28

www.sekolah.sch.id =200.100.50.25/28

jurusan.sekolah.sch.id =200.100.50.25/28

PC Client =200.100.50.30/28

Sebelum melakukan installasi webserver yang perlu dilakukan adalah mengganti mirror server repository, disini saya menggunakan mirror yang disediakan oleh kambin.ui.ac.id

Cara merubah repository adalah dengan cara mengedit file sources.list

user@ns$sudo nano /etc/apt/sources.list

masukkan beberapa baris kode seperti berikut

fungsi dari kita melakukan perubahan dari repository adalah, kita bisa menghemat bandwidth yang kita gunakan dalam keperluan melakukan install software, karena server yang kita gunakan adalah server local yang ada dijaringan IIX internet Indonesia

INSTALLASI DNS SERVER

Terlebih dahulu kita harus menjadi user dengan privileges root dengan perintah sudo su

root@ns#apt-get install bind9

setelah proses installasi selesai, buat master zone baru dengan nama sekolah.sch.id di /etc/bind/named.conf.local

Kemudian buat file sekolah.sch.id.hosts di folder /var/lib/bind/

root@ns#touch /var/lib/bind/sekolah.sch.id.hosts

edit file sekolah.sch.id.hosts

root@ns#nano /var/lib/bind/sekolah.sch.id.hosts

Sehingga menjadi seperti ini

Kemudian edit file 200.in-addr.arpa.hosts

Sehingga terlihat seperti ini

Jika anda menggunakan hostname selain learning-desktop ganti baris learning-dekstop sesuai dengan hostname pada server anda

Test konfigurasi dari client

Dengan menggunakan perintah nslookup ketikkan command sebagai berikut

C:\Documents and Settings\Administrator>nslookup

>server

>server 200.100.50.20

>www.sekolah.sch.id

Jika menampilkan hasil sebagai berikut maka anda berhasil membuat dns server

> http://www.sekolah.sch.id

Server: [192.168.6.47]

Address: 192.168.6.47

Name: http://www.sekolah.sch.id

Address: 200.100.50.25

> jurusan.sekolah.sch.id

Server: [192.168.6.47]

Address: 192.168.6.47

Name: jurusan.sekolah.sch.id

Address: 200.100.50.25

MEMBUAT WEB SERVER

Install apache2 php5 dan mysql-server

root@ns#apt-get install apache2 php5 mysql-server

Konfigurasi virtual hosts

Tambahkan virtual host untuk www.sekolah.sch.id di folder /etc/apache2/ sites-avalable

Buat file www.sekolah.sch.id.conf di folder /etc/apache2/sites-avalable

root@ns#touch /etc/apache2/sites-available/www.sekolah.sch.id.conf

kemudian edit /etc/apache2/sites-available/www.sekolah.sch.id.conf

root@ns#nano /etc/apache2/sites-available/www.sekolah.sch.id.conf

Masukkan kode sebagai berikut

DocumentRoot “/home/nama_peserta/sekolah”

allow from all

Options +Indexes

ServerName http://www.sekolah.sch.id

Tambahkan simbolic link dengan perintah

Root@ns#ln –s /etc/apache2/sites-available/www.sekolah.sch.id.conf /etc/apache2/sites-enabled/www.sekolah.sch.id.conf

Membuat virtual host dari jurusan.sekolah.sch.id

root@ns#touch /etc/apache2/sites-available/jurusan.sekolah.sch.id.conf

kemudian edit /etc/apache2/sites-available/jurusan.sekolah.sch.id.conf

root@ns#nano /etc/apache2/sites-available/jurusan.sekolah.sch.id.conf

Masukkan kode sebagai berikut

DocumentRoot “/home/nama_peserta/jurusan”

allow from all

Options +Indexes

ServerName jurusan.sekolah.sch.id

Tambahkan simbolic link dengan perintah

Root@ns#ln –s /etc/apache2/sites-available/jurusan.sekolah.sch.id.conf /etc/apache2/sites-enabled/jurusan.sekolah.sch.id.conf

Kemudian restart apache2 services

root@ns#/etc/init.d/apache2 restart

NB: Mohon diperhatikan direktori dari /home/nama_peserta/sekolah & /home/nama_peserta/sekolah harus terlebih dahulu anda buat

Beredar Sore Ini. Pecahan Rp. 10.000 baru


Bank Indonesia atau BI pada Selasa (20/7/2010) sore akan meluncurkan uang logam pecahan Rp 1.000 tahun emisi 2010 dan uang kertas pecahan Rp 10.000 desain baru.

Direktur Direktorat Perencanaan Strategis dan Humas BI Dyah Makhijani, Selasa pagi di Bandung, mengatakan, peresmian peluncuran dua uang baru itu akan dilakukan oleh Wakil Presiden (Wapres) Boediono di Gedung BI, Bandung.

Dyah menjelaskan bahwa uang logam pecahan Rp 1.000 bergambar Garuda Pancasila pada bagian depan dan gambar angklung dengan latar belakang Gedung Sate Bandung. Uang tersebut berwarna putih keperakan, yang terbuat dari besi baja dilapisi nikel.

Adapun perubahan pada uang kertas pecahan Rp 10.000 bertujuan untuk mengoptimalkan fungsi elemen desain atau up-grading yang dilakukan terutama pada warna dominan yang semula ungu kemerahan menjadi ungu kebiruan.

Continue reading “Beredar Sore Ini. Pecahan Rp. 10.000 baru”

Jauhkan Pornografi dari anak-anak


Data temuan lembaga keamanan Symantec Norton menunjukkan bahwa pornografi menjadi pencarian dalam jaringan online terpopuler yang dilakukan anak-anak selama 2009. Hasil mengejutkan ini merupakan temuan dalam survei terbaru lembaga keamanan internet, Norton. Seperti diungkap dalam stasiun televisi CBN News, tiga mesin pencari yang paling sering dipakai anak-anak yaitu YouTube, Google dan Facebook. Sementara kata ‘porno’ dan ’seks’ berada posisi kedua dalam data Symantec Norton. Meski Simantec tidak mengeluarkan data negara mana asal anak-anak tersebut, tetapi paling tidak hal ini jadi perhatian para orang tua di Indonesia. Continue reading “Jauhkan Pornografi dari anak-anak”

Alur Pendaftaran PPDB Online Kota Bekasi


  • Alur pendataan (pra pendaftaran) PSB Online
    1. Calon siswa mempersiapkan diri.
    2. Calon siswa mengambil formulir pendataan yang dibutuhkan melalui loket yang tersedia.
    3. Calon siswa mengantri sambil mengisi formulir pendataan dan menyiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan.
    4. Calon siswa menyerahkan berkas pendataan untuk dilakukan verifikasi oleh Panitia Pendataan. Selanjutnya Panitia akan melakukan proses entri data calon siswa sesuai jenis pendataannya.
    5. Calon siswa menunggu penyerahan Tanda Bukti Pendataan dari Panitia Pendataan.
    6. Calon siswa menerima Tanda Bukti Pendataan dari Panitia.
    7. Calon siswa melakukan pendaftaran pada tanggal yang ditentukan dengan membawa Tanda Bukti Pendataan tersebut.
    8. Continue reading “Alur Pendaftaran PPDB Online Kota Bekasi”

Donasi paypal di BLOG


hampir setiap kali saya melakukan blogwalking, tak jarang saya menemukan fitur donasi via paypal. Yang menjadi pertanyaan saya adalah, apa hal ini dirasakan sudah sangat diperlukan, jangan sampai blogger terkesan mengemis dengan memeasang link seperti itu. bahkan saya pernah menemukan blog yang sederhana, konten hasil COPAS sana sini, tapi si pemilik situs masih berani menampilkan donasi paypal disitusnya.

Yang saya harapkan adalah, jika memang ingin mendapatkan profit dari Blogging, maka pertama kali hasilkan tulisan yang bermanfaat untuk banyak orang, maka jika artikelnya memang bagus, toh bisa saja akan ada seorang dermawan memberikan dollar nya ke akun paypal milik kita..

payperpost.com


Your lover will love you even more if you get them a pinata

sekedar iseng dan coba terjun, siapa tahu memang berhasil.

Check disk Bug pada ubuntu 10.04


awalnya saya menganggap check disk error pada ubuntu lucid saya adalah biasa, tapi koq semakin diperhatikan semakin aneh gelagatnya, ditunggu sampe 2 jam belum juga kelar, hmm. lantas saya pun mencari informasi di internet. ternyata itu merupakan salah satu bug pada ubuntu 10.04 netbook edition..

hmm, terpaksa kerjaan yang menuntut memaksa saya untuk install ulang ubuntu 10.04.. mungkin setelah saya mendapat informasi bagaiamana caranya menormalkan kembali check disk error dan kerjaan yang ngga begitu mepet, baru saya akan posting di BLOG ini.

Mengganti Repositori Ubuntu


Sebenernya tutorial ini udah banyak banget di internet, tapi temen di FB menanyakan bagaimana cara setting repositori ubuntu..

pekerjaan mengganti repositori adalah hal pertama yang biasa dilakukan pada saat pertama kali installasi ubuntu, ini dilakukan untuk menghemat trafic internet. karena bandwidth digunakan hanya untuk mengakses server repositori lokal di IIX.

pertama yang harus dilakukan adalah pastikan internet anda sudah terkoneksi dengan baik,

kemudian edit file /etc/apt/source.list

sudo gedit /etc/apt/source.list

hapus semua isi dari fi;e tersebut kemudian ganti dengan baris kode dibawah ini

deb http://kambing.ui.ac.id/ubuntu lucid main multiverse universe restricted
deb http://kambing.ui.ac.id/ubuntu lucid-proposed main multiverse universe restricted
deb http://kambing.ui.ac.id/ubuntu lucid-backports main multiverse universe restricted
deb http://kambing.ui.ac.id/ubuntu lucid-security main multiverse universe restricted

Kemudian di terminal ketikkan

sudo apt-get update

Selamat, ubuntu lucid anda sudah merubah repositori ke server kambing.ui.ac.id..

buat yang merasa terbantu dengan artikel ini, jangan lupa tinggalkan komentar

Up ↑